Sinergitas Tiga Pilar Sawah Besar Vaksinasi di Mangga Dua Selatan

Sawah Besar – Tiga Pilar Jakarta Pusat menggelar Gerai Vaksinasi Keliling Covid-19 sekaligus pengawasan protokol kesehatan, di halaman Masjid AL- Munawaroh Jln. Mangga Besar 13 RT 04/RW 02 Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (16/9/2021).

Gerai vaksinasi keliling digelar sebagai sarana jemput bola untuk menjangkau warga masyarakat supaya divaksin dan mendukung program vaksinasi nasional.

Bacaan Lainnya

“Sinergitas Tiga Pilar wilayah Sawah Besar selalu berupaya dalam mencegah penyebaran dan penularan Covid-19 dengan menggelar vasinasi yang dekat dengan rumah warga agar mudah divaksin guna mencapai kekebalan komunal,” ujar Danramil 02/Sawah Besar Mayor Kav Dian Kriswijaya.

Selain itu, lanjut Dian, aparat Tiga Pilar juga mengawasi protokol kesehatan agar kegiatan vaksin berjalan dengan tertib, lancar, lancar.

Adapun pengawasan protokol kesehatan oleh Babinsa anggota Koramil 02/SB, Bhabinkamtibmas anggota Polsek Sawah Besar, Satpol PP dan Sudin Kesehatan Jakarta Pusat, juga mengawasi protokol kesehatan.

“Gerai vaksin keliling ini melayani vaksin jenis AstraZeneca dengan target 100 orang,” pungkasnya. *fer

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *