JATI SARI – Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Andika Perkasa direncanakan akan menjadi Inspektur Upacara Penutupan Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-104 Tahun 2019, secara nasional di lokasi pelaksanaan TMMD Kodim 0507/Bekasi di Kelurahan Jati Sari, Jati Asih, Kota Bekasi.
Terkait dengan kegiatan tersebut, Kepala Staf Kodim 0507/Bekasi Mayor Inf Rahmat Triono S memimpin korve Satgas TMMD bersama warga, di Lapangan Sepakbola Jati Sari yang akan dipakai untuk lapangan upacara penutupan.
“Kita lakukan korve bersih-bersih, termasuk pemotongan rumput dan alang-alang untuk upacara penutupan nanti. Ada juga pemasangan umbul-umbul, penyiapan konstruksi baliho atau banner. Jadi intinya kita sudah mulai menyiapkan lapangan upacara,” jelasnya, Sabtu (23/03/2019).
Ditambahkan olehnya, nantinya persiapan lain yang akan dikerjakan antara lain pemasangan tenda VIP berukuran 8×24 dan tenda pameran foto 8×8.
“Untuk transit VIP nanti tetap di Kantor Kelurahan Jatisari. Rencananya akan ada juga bhakti sosial dan pertunjukan kebudayaan,” pungkasnya. frynang