Satgas TMMD Ajak Warga Sadar Akan Kebersihan Lingkungan

Batang – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 103 wilayah Kodim 0736/Batang tinggal hitung jari, untuk hasil yang maksimal rapi dan bersih Satgas membersihkan lingkungan sekitar Bedah Rumah milik Bapak Gemek Susanto(38) di Desa Durenombo Kecamatan Subah Kabupaten Batang

Anggota Satgas TMMD Serda Edi Ngatam beserta timnya kompak membersihkan lingkungan sekitar bedah rumah milik Gemek Susanto agar terlihat indah bersih dan rapi, anggota Satgas melaksanakan pembersihan seputaran bedah rumah dengan semangat karena sebentar lagi TMMD Reguler ke 103 akan segera ditutup

Serda Edi mengatakan,” kebersihan adalah sebagian dari iman Untuk itu kita harus mengajak warga masyarakat akan selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitar kita,karena dwngan lingkungan bersih, pasti akan terasa nyaman dan jauh dari berbagai penyakit,” ujarnya.

” Satgas TMMD bersihkan lingkungan sekitar bedah rumah dapat memberi contoh teladan bagi masyarakat pentingnya akan kesadaran kebersihan lingkungan agar terhindar dan bebas dari berbagai penyakit apalagi ini mau menjelang musim penghujan,”imbuhnya.

(Pendim0736)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *