Magetan – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-104 Kodim 0804/Magetan Dusun Wonosari, Desa Poncol, Kabupaten Magetan, sudah memasuki minggu ke 4 dan kini sudah terlihat hasilnya.
Dulu jalan penghubung yang berbatasan dengan dua provinsi, Jawa Timur dan Jawa Tengah ini berupa jalan makadam yang sudah rusak dan sulit dilewati kendaraan bermotor, sekarang sudah mulus.
Semua ini berkat program TMMD 104 Kodim 0804/Magetan bekerjasama dengan Dinas PUPR, Pemkab Magetan dan Masyarakat. Jumat (22/03/2019).
Dandim 0804/Magetan selaku Dansatgas TMMD 104 Letkol Czi Chotman Jumei Arisandy, SE. mengungkapkan, program TMMD ini merupakan wujud peran nyata TNI dalam memajukan dan membangun desa, khususnya desa tertinggal dan terpencil.
Progres pengaspalan dan pengecoran jalan yang merupakan sasaran fisik TMMD kini sudah mencapai 100 %. Dengan selesainya sasaran fisik ini diharapkan mampu mengubah wajah Dusun Wonosari, hal ini sangat dirasakan oleh masyarakat Wonosari baik untuk memperlancar perekonomian, mempermudah transportasi hasil pertanian maupun mempercepat jarak tempuh Magetan dan Wonogiri, sehingga Dusun Wonosari semakin maju dan berkembang.
Tidak hanya itu saja, dengan adanya TMMD di Dusun Wonosari semakin memupuk kebersamaan dan semangat gotong royong warganya serta eratnya kemanunggalan TNI – Takyat.
Letkol Czi Chotman Jumei Arisandy, SE berpesan agar hasil pembangunan melalui program TMMD 104 ini dapat dirawat sehingga manfaatnya dapat dirasakan bagi masyarakat.
Ia juga sangat mengapresiasi kerja keras seluruh anggota dan komponen masyarakat dalam mensukseskan TMMD ini.
“Kami ucapkan terima kasih keberhasilan TMMD di Dusun Wonosari Desa Poncol ini merupakan wujud kerjasama TNI/Polri, Pemerintah daerah, komponen masyarakat dan semangat masyarakat Desa Poncol,” ucapnya. frynang