Tangsel – Irjen Pol (Purn) Drs. Eddy Kusuma Wijaya selaku pendiri Forum Bayangkara Indonesia (FBI) mengadakan deklarasi untuk mendukung Ir. Joko Widodo, menjadi presiden untuk kedua kalinya.
Hal tersebut diungkapkan Irjen Pol (Purn) Drs. Eddy Kusuma Wijaya, kepada TOPIK, saat momen berbuka puasa bersama, sekaligus deklarasi dirinya untuk menjadi caleg DPR RI dari PDI Perjuangan untuk daerah pemilihan (dapil) Tangerang Selatan, kota Tangerang maupun kabupaten Tangerang (Tangerang Raya), di Warung Jati, Jalan Raya Ciater, Tangerang Selatan, Banten, pada Jumat (25/05/2018) malam.
“Kami lihat kepemimpinan pak Jokowi dan melihat Jokowi sendiri orangnya sangat berkualitas dan sangat peduli, dekat sama rakyat bersahaja tidak korupsi filosofinya kerja,kerja,dan kerja ini yang merangsang kami baik generasi muda dan kita semua ini sangat tertarik dengan kepemimpinan pak Jokowi,” ujar Irjen Pol (Purn) Eddy Kusuma Wijaya.
Ia pun beralasan, selama ini kinerja Jokowi sebagai presiden sudah berhasil membangun infrastruktur. Terutama di bidang transportasi, jalan raya, kereta api, pelabuhan dan udara, kemudian pembangunan-pembangunan daerah-daerah terpencil atau terluar.
“Hal yang seperti ini tentunya kita harapkan jadi pimpinan, sementara pimpinan terdahulu kerja itu kurang revolusioner. Saya lihat kerjanya Pak Jokowi ini sangat revolusioner, dia ingin cepat program dilaksanakan, diawasi dan ditinjau sama beliau serta diberi target untuk diselesaikan,” katanya.
Dia juga mengatakan, ide tersebut sama dengan filosofinya FBI, mengikuti sumpah palapa Patih Gajah Mada yang ingin mempersatukan Nusantara sampai ke Asia Tenggara.
“Makanya kami bertekad dari seluruh jajaran FBI baik pusat maupun wilayah, menyatakan diri hari ini mendukung Pak Jokowi menjadi presiden untuk periode kedua,” jelasnya.
Pada kesempatan itu juga, Ia memohon doa dan dukungan dari FBI serta ormas lain untuk menyatukan pendapat mendukung Jokowi sebagai Presiden untuk membangin bangsa ini.
“Mari kita menyatukan pendapat kita mendukung Jokowi untuk membangun bangsa ini, karena Negara ini perlu kesejahteraan yang cepat yang sifatnya Revolusioner, agar segera dirasakan manfaatnya,” pungkasnya. (iwan)