Babinsa Jajaran Kodim Jaksel Sosialisasikan Pemakaian Masker

Jakarta – Menindak lanjuti Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 serta perintah Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, agar para Babinsa membantu Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Babinsa jajaran Kodim 0504/JS ikut berperan dalam mensosialisasikan pemakaian masker kepada warga di wilayah binaan masing-masing.

Bacaan Lainnya

Hal ini disampaikan secara tertulis oleh Pasiter Kodim 0504/JS, Kapten Inf Solihin di Makodim 0504/Jakarta Selatan, Senin (10/08/2020).

“Untuk menindak lanjut Inpres Nomor 6 Tahun 2020 Nomor 6 Tahun 2020 serta perintah Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, agar para Babinsa membantu Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujar Solihin.

Menurut Solihin, Babinsa jajaran Kodim 0504/JS telah mensosialisasikan protokol kesehatan covid-19 terutama pemakaian masker  kepada warga diwilayah binaan masing-masing.

“Para Babinsa juga merangkul para tokoh-tokoh yang berada di wilayah masing-masing, karena lewat para tokoh-tokoh tersebut akan lebih mudah memberikan penjelasan kepada warga masyarakat,” ungkapnya.

“Selain itu Babinsa juga harus secara intens berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Kelurahan untuk bersama-sama memberikan himbauan, edukasi dan mensosialisasikan Protokol Kesehatan covid-19 kepada warga masyarakat,” tegasnya. fey

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *