Sambut HUT Ke-73, Kodam Jaya Gelar Tenis Lapangan Antar Personel Satuan

Cililitan – Menyambut Hari Ulang Tahun Ke-73, Kodam Jaya menggelar pertandingan Tenis Lapangan antar satuan se-jajaran Kodam Jaya, bertempat di Lapangan Tenis Jasdam Jaya, Jln. Mayjen Sutoyo No. 5 Cililitan, Jakarta Timur, Jumat (2/12/2022).

Memasuki hari kedua pertandingan Tenis Lapangan jajaran Kodam Jaya, hari ini Irdam Jaya Brigjen TNI Triadi Murwanto berpasangan dengan PNS Jumiat yang bertanding melawan Mayor Inf Yohanes, berpasangan dengan Lettu Arm Made.

Dalam peraihan nilai sangat ketat dan akhir pertandingan dimenangkan oleh Irdam Jaya Brigjen TNI Triadi Murwanto, berpasangan dengan PNS Jumiat.

Pada kesempatan itu, Kajasdam Jaya Kolonel Inf Wawan Yudha Gunawan mengatakan, pertandingan tenis ini dilaksanakan sejak kemarin.

“Pertandingan pedana tenis lapangan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-73 Kodam Jaya dilaksanakan kemarin, pada hari Kamis, 1 Desember 2022,” ujar Wawan.

Selanjutnya, Wawan menambahkan, pertandingan Tenis Lapangan ini selain memperingati HUT Ke-73 Kodam Jaya juga untuk mempererat hubungan tali persaudaraan antara personel baik atasan dan bawahan serta peningkatan kemampuan personil Kodam Jaya dalam bidang olahraga Tenis Lapangan.

“Dalam Pertandingan Tenis Lapangan kali ini dilaksanakan membawa nama perorangan bukan pertandingan antara satuan dan pertandingan Tenis Lapangan akan dilaksanakan selama bulan Desember 2022,” tandasnya.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Asrendam Jaya Kolonel Inf Ucu Yustiana, Asintel Kasdam Jaya Kolonel Inf Jeffry Antonius Bojoh, Asops Kasdam Jaya Kolonel Inf Ardiansyah, Aspers Kasdam Kolonel Inf Windarto, Aslog Kasdam Jaya Kolonel Czi Slamet Santoso, Aster Kasdam Jaya Kolonel Arm Stefie Jantje Nuhujanan, Kapendam Jaya Kolonel Cpm Dwi Indra Wirawan, serta Dandenma Kodam Jaya Kolonel Inf Parada Tampubolon. *fer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *