NUNUKAN – Komando Distrik Militer (Kodim) 0911/Nnk akan melaksanakan kegiatan TMMD Tahun 2019 di Desa Lapri dan Desa Seberang, Kecamatan Sebatik Utara, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara.
“Rencananya kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 10 Juli hingga 8 Agustus 2019,” kata Dandim 0911/Nunukan Letkol Czi Abdillah Arif, S.I.P, saat ditemui di kantornya, Rabu (10/7/2019).
Ia menjelaskan, tujuan dari kegiatan TMMD ini untuk membantu pemerintah daerah (pemda) setempat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan sarana dan prasarana, serta fasilitas umum.
Menurutnya, kegiatan ini nantinya akan difokuskan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, aman dan nyaman serta memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat untuk kepentingan pertahanan negara.
Ia menyebutkan, pada TMMD di Desa Lapri dan Desa Seberang nantinya akan ada dua program yakni fisik dan nonfisik. Program fisik seperti pembuatan badan jalan, pembangunan dua unit jembantan dan pembangunan MCK.
Sedangkan untuk program penyuluhan nonfisik, lanjutnya, yakni tentang bahaya narkoba, kambtibmas , bela negara, wawasan kebangsaan, pertanian dan peternakan.
“Dalam kegiatan di TMMD juga yang namanya serbuan teritorial meliputi bakti sosial pembagian sembako, pengobatan gratis dan sunatan,” tandasnya. fer