Pra TMMD ke-101, Kodim 1704/Sorong Doa Bersama

Sorong – Kodim 1704/Sorong menggelar kegiatan pembacaan tahlil dan surat yasin bagi umat muslim, dan ibadah di gereja bersama bagi umat kristiani, guna mensukseskan pembukaan TMMD Reguler Ke-101 di setiap wilayah Kodim 1704/Sorong, Selasa (03/04/2018).

“Kegiatan keagamaan ini untuk mensukseskan pembukaan TMMD Reguler Ke-101 yang akan di gelar di kampung Sailala Distrik Sayosa Kab Sorong, pelaksanaan yasinan dan ibadah bersama dilaksanakan disetiap wilayah Kodim 1704/Sorong bersama masyarakat binaan,” ujar Dandim 1704/Sorong Letkol Inf Andar Dodianto Panggabean, S.I.P.

Bacaan Lainnya

Dandim 1704/Sorong juga mengatakan, kegiatan ibadah tersebut sekaligus untuk menunjukkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. “Kegiatan ini bertujuan untuk meminta perlindungan dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa agar dalam pelaksanaan  Program TMMD Ke – 101 ini berjalan sesuai dengan rencana tanpa ada kekurangan sedikit pun,” pungkasnya. (fernang)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *